oleh

Camat Wonomulyo Apresiasi Kepala Desa lama Kebunsari

LAPISNEWS.COM,-Pemerintah Kecamatan Wonomulyo gelar acara serah terima jabatan di Aula Pundopo kantor kecamatan Wonomulyo di Wonomulyo Kabupaten Polewali Mandar Provinsi Sulawesi Barat,31 Oktober 2023

Dimana Kepala Desa lama Kebunsari Heri Siswandi yang selama ini menjabat tiga periode telah berakhir masa tugasnya dan akan digantikan oleh Pejabat Sementara Rahmat S,S.Sos dari Kasi Operasi Satpol PP.Polewali Mandar.

Kepala desa lama Kebunsari Heri Siswandi dalam sambutannya banyak berpantun sehingga suasana acara jadi cair selain itu, dia juga banyak berterima kasih kepada semua pihak yang telah membantunya selama menjalankan roda pemerintahan di desa kebunsari dan sekaligus juga meminta maaf.

Masih ditempat yang sama, Pejabat Sementara desa Kebunsari Rahmat S,S.Sos dalam sambutannya mengatakan bahwa dirinya sudah Empat kali mendapat kepercayaan dari pak bupati untuk menjadi pejabat desa dan Insyaallah apa yang menjadi program kepala desa lama yang tertuang dalam Musrenbang, siap untuk melanjutkannya.Ungkapnya

Sementara, Camat Wonomulyo Suleman Mekka mengatakan acara ini kita lakukan sebagai bentuk apresiasi kami kepada mereka, kita berikan kesempatan kepada mereka baik yang ditinggalkan maupun yang akan meninggalkan tugasnya, tujuannya untuk saling mengungkapkan perasaan isi hati mereka melalui acara seperti ini meskipun acara ini sesederhana mungkin tapi akan membawa kesan yang baik.Kata Suleman

Tentu yang akan meninggalkan tugasnya tidak dilepas begitu saja demikian juga sebaliknya, Jadi ada semacam balance satu diantara yang lainnya,acara acara seperti ini kedepannya selama saya jadi camat di Wonomulyo akan kita lakukan karena acara semacam ini sudah sering kali sebelumnya saya lakukan di Matakali.Kata Suleman (Syarifudin/*)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed