LAPISNEWS.COM,- POLMAN – Anggota DPD MPR-RI Dapil Sulawesi Barat, Iskandar Muda Baharuddin Lopa melaksanakan kegiatan Sosialisasi 4 Pilar MPR RI di Kecamatan Tutar, tepatnya di SMA Negeri 1 Tutar, Kabupaten Polewali Mandar. Kegiatan ini terlaksana sebagaimana amanat Undang-Undang dan juga sebagai perwujudan setiap Anggota MPR RI dalam menjalankan tugas dan amanahnya.
Dalam pelaksanaan kali ini, Iskandar Muda Baharuddin Lopa memilih untuk melaksanakan Sosialisasi 4 Pilar ini di SMAN 1 Tutar, salah satu sekolah pelosok yang ada di Sulawesi Barat. Untuk sampai ke SMAN 1 Tutar ini, harus menggunakan kendaraan motor roda dua karena akses infrastruktur jalan yang sangat sulit. Pelaksanaan Sosialisasi 4 Pilar ini dihadiri oleh ratusan siswa dan para guru serta Kepala Sekolah SMAN 1 Tutar. beberapa hari lalu.
“Kami sangat bersyukur, atas kehadiran Bapak Iskandar Muda Baharuddin Lopa, Anggota DPD. Beliau ini jauh-jauh datang ke Tutar, karena memang beliau jujur dan amanah sejak dulu dalam menjalankan tugas. Dan kita harus memanfaatkan pertemuan ini dengan sebaik-baiknya”, ujar Supriadi Bakri, Kepala SMAN 1 Tutar dalam sambutannya.
Disambut Iskandar Muda, latar belakang dipilihnya SMAN 1 Tutar karena prinsip keadilan dan ikhtiar dalam melaksanakan amanah dengan baik. Setiap warga, utamanya anak sekolah sebagai generasi pelanjut, punya hak yang sama untuk menerima segala bentuk pendidikan, salah satunya seperti Sosialisasi 4 Pilar ini, meski di daerah terpelosok sekalipun.
“Kami memilih SMAN 1 Tutar karena semua wilayah harus kami lihat, segala bentuk edukasi harus tersampaikan secara menyeluruh, selama masih bisa di akses. Ini sebagai komitmen bahwa kami menjalankan tugas dan mempertanggungjawabkan amanah dengan baik. Banyak perjalanan saya menuju Tutar yang saya dokumentasikan, misal tadi harus naik motor, dan semacamnya, itu sebagai bahan untuk diperjuangkan peningkatan infrastrukturnya bersama Pemerintah”, kata Iskandar Muda
Para guru dan siswa pun sangat antusias mengikuti agenda Sosialisasi 4 Pilar ini, diselingi dengan tawa karena ada kuis dan games berhadiah yang dipandu langsung oleh Senator 3 Periode ini.
“Insya Allah pertemuan hari ini bermanfat ya, fasilitas yang telah diberikan harus dipergunakan sebaik mungkin, karena banyak ilmu pengetahuan tentang kehidupan kita bernegara didalamnya. Aspirasi yang sudah saya catat dengan baik, dan akan kami sampaikan hasil-hasil diskusi kami dengan pemerintah pusat terkait yang bapak/ibu guru sampaikan”, pungkas Iskandar.
Disambung oleh Pemateri, Asriani, Dosen dari Universitas Sulawesi Barat, menjelaskan bahwa Sosialisasi 4 Pilar ini amat penting guna merevitalisasi kembali nilai-nilai kenegaraan kita. Asriani juga menegaskan, bahwa derasnya arus informasi di era digital saat ini membuat banyak pemahaman sesat dan radikal yang menjamur di kalangan masyarakat, maka lewat kegiatan sosialisais 4 pilar inilah menjadi benteng agar masyarakat khususnya anak muda sebagai generasi penerus tidak terpengaruh oleh hal hal tersebut, tutupnya.(O/*)
Komentar