LAPISNEWS. COM, POLMAN – Ikatan Alumni SMPN 1 Wonomulyo Angkatan 85 yang tergabung dalam grup Rumah Delima diketuai Dardin Malaya Belum lama ini mendatangi Kepala Sekolah SMPN 1Negeri Wonomulyo di
Wonomulyo Kabupaten Polewali Mandar Provinsi Sulawesi Barat.
Kedatangan Dardin bersama Alumni lainnya disambut hangat Kepala Sekolah SMPN 1Negeri Wonomulyo Ahmad bersama staf pengajar sekolah SMPN 1 Wonomulyo.
Dardin menjelaskan maksud dan tujuan kami mendatangi pihak sekolah untuk membangun silaturahmi dan sekaligus menyampaikan aspirasi teman teman untuk rencana peresmian pembangunan halaman sekolah Paving blok dan sekaligus dirangkaikan pelaksanaan acara halal bihalal dan Alhadulillah pihak sekolah apresiasi rencana tersebut dan berharap para alumni yang jauh bisa juga hadir nanti di acara itu.Terang Dardin
Ditempat terpisah Kepala Sekolah SMPN 1 Wonomulyo Ahmad via telepon selulernya kepada Wartawan mengatakan saya selaku kepala sekolah kepada para alumni tentu selalu terbuka untuk kehadiran mereka.Kata Ahmad
Beliau lanjut mengatakan saya tidak selamanya akan disini tetapi Alumni itu akan ada selamanya sehingga saya berharap alumni yang lainpun kalau ada waktu jalan jalan ke sekolah.Kata Ahmad.(Syarifuddin/*)
Komentar