oleh

Kadis Kominfo Sulbar Safaruddin Turun Langsung Bagikan Sembako

Lapisnews.com, Mamuju Sulbar – Kepedulian dan kepekaan sosial juga ditunjukkan oleh Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Perandian dan Statistik Sulawesi Barat, Safaruddin Sunusi DM di tengah pademi Covid-19 yang melanda Sulawesi Barat.
Sabtu (16/5/2020),

Safaruddin bersama tim menyusuri sejumlah titik di Kabupaten Mamuju untuk membagikan sembako kepada warga yang kurang mampu.
Dengan cara berjalan kaki dan door to door. “Ucap Safar.

Safaruddin mengatakan bahwa kami bersama tim menemui langsung warga di sejumlah titik dan menyerahkan paket sembako kepada warga.

Sasarannya seperti tukang batu, tukang ojek, tukang kayu dan warga yang sedang kesulitan ekonomi karena Covid-19.

“Saya rasa ini bentuk kepedulian kita semua di tengah pandemi Covid-19 yang mewabah hingga ke daerah kita, Mamuju Sulawesi Barat ini. Apalagi, kita sedang berada di bulan ramadhan. Maka patut kiranya kita saling membantu dan bergotong royong,” kata Safaruddin kepada wartawan di sela-sela aksinya membagikan sembako.

Mantan Kepala Biro Umum Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Barat ini, berharap agar bantuan alakadarnya itu benar-benar dirasakan manfaatnya oleh warga.

“Semoga menjadi berkah juga untuk kita semua. Apalagi di bulan suci ramadhan, tentu bersedekah dan berbagi itu sangatlah penting. Saya juga berharap semoga bantuan ini mengurangi beban saudara kita,” harap Safaruddin.

Juru bicara tim Gugus Tugas penanganan dan pencegahan Covid-19 Sulbar ini pun tak lupa berpesan kepada semua warga Sulbar, khususnya Mamuju, agar senantiasa memperhatikan anjuran Pemerintah.

“Kepada masyarakat jangan lupa agar senantiasa menjaga pola hidup yang bersih, menerapkan phyisical distancing dan menghindari kerumunan. Kita harus memutus mata rantai penyebaran Covid-19 ini.

Makanya, semua harus patuh pada anjuran pemerintah, dan kita berharap Corona ini segera berakhir,” kunci pria kelahiran Karossa 31 Desember 1972 ini.(h/a)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed