oleh

Masyarakat Desa Buttuada dapat Giliran Penyemprotan Disinfektan dari TNI-Polri

-Sosial-1.248 views

Lapisnews.com, Mamuju Danramil 1418-05’Kalumpang, Letda Inf Makmur dan Kapolsek Kalumpang, Iptu Binton Sihombing, bersama dengan Kades Buttuada Budiama dan Kapuskes Kec. Bonehau, Daud melaksanakan kegiatan penyemprotan disinfektan di Desa Buttuada Kec. Bonehau (06/04/2020)

Danramil 05/Kalumpang mengatakan bahwa Kegiatan ini bertujuan untuk melaksanakan tindakan penanggulangan pencegahan penyebaran Virus Corona (Covid 19) di wilayah Kec. Bonehau Kab.Mamuju Prov. Sulbar dengan melakukan penyemprotan disinfektan di beberapa tempat fasilitas umun dan rumah-rumah masyarakat Desa Buttuada

Kegiatan penyemprotan disinfetan ini merupakan salah satu upaya pencegahan penyebaran virus Corona atau covid-19, di Kec. Bonehau khusunya di Desa Buttuada, dari pihak Polsek Kalumpang juga melakukan himbauan kepada seluruh masyarakat agar mengikuti anjuran dan petunjuk pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Virus Corona (Covid-19) dengan melakukan tindakan tetap di dalam rumah bila tidak ada hal-hal yang penting dilakukan diluar rumah, rajinlah bersihkan tangan dengan diterjen dan bilas dengan air mengalir setiap selesai melaksankan aktifitas, selalu menjaga jarak dengan orang lain.”Pungkas Danramil

Apabila ada msyarakat yang merasa kesehatannya terganggu agar segera melakukan pemeriksaan diri ke pukesmas, demikian pula bila ada sanak keluarga yang baru tiba dari daerah lain agar melaksanakan karantina mandiri di rumah dan jangan lupa melaporkan ke perangkat desa sehingga memudahkan dalam pemantauan.(**)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed