oleh

Pemerintah Daerah Bersama TNI-Polri Gelar Apel Pencegahan Covid 19

-Daerah, Polri, Sosial, TNI-22.578 views

Mamuju Lapisnews.com. -Dalam rangka pencegahan penyebaran Covid 19 Pemerintah Daerah Mamuju bersama TNI-Polri menggelar Apel bersama mengatur jalur penyemprotan Dizinfektan dalam Kota Mamuju, bertempat di Belakang Makodim 1418 Mamuju, Selasa, 31 Maret 2020.

Hadir dalam kegiatan tersebut,
Bupati dan wakil Bipati Mamuju, Dandim 1418 Mamuju, Kapolresta Mamuju, Sekda Mamuju serta Parakepala dinas yang diantaranya dinas kesehatan, bpbd,Dinsos tagana, dan sekitar 300 orang yang tergabung dari Masing- masing tim.

Dandim 1418 Mamuju Kolonel Inf Suyitno, S.I.P. menyampaikan bahwa kegiatan yang dilakukan secara bersama hari ini cukup luar biasa untuk menghambat penyebaran covud 19.

Untuk wilayah kodim 1418 Mamuju kita sudah mulai sebelum tanggal 23 kita sudah melakukan tindakan secara serentak sampai sekarang bersama dengan seluruh koramil dan unsur yang ada di wilayah

“Kegiatan ini tidak hanya berhenti samapi disini tapi masib berlanjut dan tetap kita lakukan pembatasan apa lagi bagi pendatang kita antisipasi bahkan anghota saya sendiri yang baru datang dari luar kota itu kita tidak ijinkan dulu masuk kantor walaupun dalam kondisi sehan tetap kita mengantisipasi tujuannya untuk mencegah covid 19″

Harapan saya kedepan mudah-mudahan diwilayah mamuju ini tidak ada yang positif kemudian tidak usah takut yakin pada tuhan dan ikuti aturan pemerintah yang penting menjaga diri sendiri, lingkungan maupun keluarganya”.ucapnya

Lebih lanjut iya menyampaikan terkait dengan kegiatan yang dilakukan hari ini sangat bagus sekali karena ini adalah melakukan pencegahan terutama diwilayah kota mamuju ini supaya tidak berkembang covid 19.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed