oleh

Pertamina Bagi-bagi Makanan Kepada Wartawan Peliput Covid-19 Di Manado

-Sosial-1.281 views

Lapisnews.com, Manado – Sebagai wujud kepedulian terhadap awak media di Manado, Sulawesi Utara yang tetap bertugas mengabarkan update terkait COVID-19, PT Pertamina (Persero) membagikan 175 paket makanan. Pemberian simbolis ini diberikan pada Sabtu (28/03) dan dijadwalkan berlangsung hingga Jumat (03/04/20).

Pemberian paket makanan ini diserahkan langsung oleh Sales Area Manager (SAM) Retail Sulawesi Utara dan Gorontalo (Sulutgo) PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region (MOR) VII, Fachrizal Imaduddin, yang diterima oleh Kontributor SCTV,  Steven S Potabuga, sebagai perwakilan media di Manado.

Bantuan yang diberikan berupa paket makanan yang akan diantarkan setiap sore ke titik kumpul media saat melakukan liputan terkait COVID-19, bertempat di Media Center Satgas COVID-19 Dinas Kesehatan Daerah Provinsi Sulawesi Utara. Paket makanan tersebut dipesan langsung dari salah satu mitra Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) binaan Pertamina.

Unit Manager Communication & CSR Pertamina MOR VII, Hatim Ilwan, menjelaskan bahwa nilai bantuan yang diberikan memang tidak seberapa tapi hal ini merupakan bentuk kepedulian Pertamina kepada awak media yang setiap hari selalu bertugas. “Kami sangat mengapresiasi komitmen teman-teman media yang terus bertugas mengabarkan update COVID-19, khususnya daerah Manado, kepada masyarakat. Ini merupakan salah satu cara kami menunjukkan bentuk dukungan kepada teman-teman media semua,” ujarnya.

Hatim juga menjelaskan bahwa selain memberikan bantuan, Pertamina sekaligus ingin memberdayakan UMKM binaannya yang secara langsung juga mendapat dampak ekonomi dari adanya COVID-19 ini. “Penghasilan mereka berkurang dari biasanya karena merebaknya COVID-19. Dengan mengambil produk mitra untuk diberikan sebagai bantuan kepada yang lain, itu artinya bisa berbuat dua kebaikan dalam satu waktu,” jelasnya.

Sebelumnya, Hatim melanjutkan, pihaknya telah melakukan hal serupa terhadap mitra UMKM Pertamina di Makassar. “Pada Jumat lalu kami juga memberikan bantuan penguatan pangan di mana barang-barang bantuannya berasal dari produk hasil kreasi mitra UMKM kami,” ujarnya.

Pertamina, masih menurut Hatim, juga memikirkan setiap mitranya agar tetap mendapatkan penghasilan yang cukup terutama di masa-masa sekarang ini. “Semoga pandemi COVID-19 cepat berlalu sehingga semua orang dapat kembali beraktifitas normal,” tutupnya.(Hms/*)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed