oleh

DANREM 142/TATAG MENGHADIRI PEMBUKAAN TMMD KE – 103 DI TORAJA UTARA

-Daerah-3.209 views

LAPISNEWS.COM,  Toraja Utara – Bupati Toraja Utara Provinsi Sulawesi Selatan jadi Inspektur upacara pada pembukaan TMMD ke – 103 tahun 2018 Kodim 1414/Tator Korem 142/Tatag di Desa Karre Limbong Kec. Nanggala Kab. Toraja Utara yang akan berlangsung mulai dari tanggal 15 Oktober 2018 s/d 13 Nopember 2018. (15/10/18)

“TNI Manunggal dengan Rakyat dalam mewujudkan Desa yang maju, Sejahtera dan Demokratis” ini adalah tema yang diusung kali ini oleh TMMD ke – 103 tahun 2018 yang dilaksanakan di Desa Karre Limbong Kec. Nanggala Kab. Torut di wilayah Kodim 1414/Tator Korem 142/Tatag dengan dua sasaran yakni sasaran fisik maupun non fisik.
Khusus sasaran fisik meliputi, pembuatan talut sepanjang 200 meter, pembuatan Dekker/gorong-gorong 2 buah, rabat beton jalan Desa Karre Limbong 1 km, plester dan pengecatan dinding rumah ibadah ( gereja ) 1 unit serta pengecatan sekolah dasar 1 unit.
Sedangkan sasaran Non fisik meliputi, Penyuluhan KB Kesehatan, pengobatan massal serta pemasangan alat akseptor, penyuluhan bahaya HIV dan Aids dan bantuan sosial, penyuluhan perkebunan/pertanian (penanaman kopi), penyuluhan wasbang/bela Negara, bahaya terorisme, dan faham radikal, penyuluhan tentang narkoba, penyuluhan tentang tertib berlalu lintas, penyuluhan pembentukan karakter dasar, penyuluhan penanggulangan bencana alam, donor darah, penghijauan lingkungan dan pemutaran film perjuangan.

“Bupati Toraja Utara DR. Kalatiku Paembonan, M.Si dalam sambutannya
“Kita sangat bersyukur karena Tentara Manunggal Masuk Desa telah terlaksana hari ini ditandai dan diawali dengan sebuah upacara, saya menyambut dengan tulus dan suka cita penyelenggaraan TMMD ke 103, ini adalah sesuatu yang sangat kita butuhkan, kita telah membuktikan begitu banyak manfaat, begitu banyak hal yang penting yang telah kita kerjakan, yang telah kita lakukan melalui program ini.

Sebagai Pemerintah Toraja Utara sangat menyambut program TMMD karena program ini begitu penting bagi Pemerintah Toraja Utara dan Masyarakat.

Melalui program TMMD kita telah membuktikan kemanunggalan TNI bersama Rakyat sebagai suatu prasyarat yang dibutuhkan dalam rangka mengokohkan sistem pertahanan dan keamanan dimana TNI adalah kekuatan inti dan rakyat adalah bagian dari sistem Hankamrata.

Dengan tema diatas merupakan cita – cita penyelenggaraan pemerintahan yang memang selalu diimpikan, selalu dijadikan acuan di Kabupaten Toraja Utara. Tegas Bupati Torut.

Nampak hadir Danrem 142/Tatag bersama Ibu, Wakil Bupati Torut, Kapolres Tanah Toraja, Kajari, Dandim 1403/Sawerigading, Dandim 1414/Tator, Danyonif 721/Makkasau, para Kasi Korem 142/Tatag, para Kabalak jajaran Korem 142/Tatag, para Camat Torut, tokoh Agama, tokoh Masyarakat dan tokoh Pemuda.(Uchu)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed